Silver-Yasha Fansub pertama kali didirikan pada 3 Oktober 2012, bertepatan dengan tayangnya Gintama’ Enchousen episode 253. Silver-Yasha dulu hanyalah fansub yang terdiri dari dua anggota dan cuma menyebarkan softsub bak selebaran. Staff saat itu hanya ExRazor, sebagai penerjemah, dan Om Modjoh, sebagai penyelaras dialog. Kami dulu hanya membuat substitle Gintama yang tayang pada saat itu, yakni episode 253-256, dan dibagikan ke forum Indowebster.
Saat ada kabar Gintama akan tayang kembali dengan episode barunya, yakni pada 10 Januari 2013, ExRazor kembali mengajak Om Modjoh untuk bekerja sama lagi, namun sayangnya beliau sibuk. Melihat (hampir) tidak adanya fansub yang menggarap Gintama, ExRazor memutuskan untuk membentuk sebuah fansub baru, yang juga akan menggarap Gintama. Ia kemudian mengajak beberapa kenalannya dari dunia fansub, untuk bekerja sama membangun fansub ini. Dulunya, nama fansub ini adalah Silver-Yaksha, yang kemudian diserapin lagi hingga menjadi Silver-Yasha.
Silver-Yasha awalnya hanya meggarap projek anime Gintama saja pada awalnya, namun sekarang, kami sudah mencoba menggarap beberapa projek anime lainnya. Ini dikarenakan, anime yang sempat disebutkan itu, belum ada yang menyediakan takarirnya. Mungkin, bisa dibilang kalau Silver-Yasha saat ini, tidak berfokus ke Gintama saja, tapi juga berfokus ke anime yang masih belum diterjemahkan ke Bahasa Indonesia.
Sekarang, Silver-Yasha pun sudah membuka cabang untuk divisi manga. Manga yang digarap pun tentu saja adalah Gintama. Tapi tak cuma itu, proyek manga pun ditemani oleh beberapa manga sampingan yang ikut dikerjakan.
Fansub ini bukanlah fansub yang merilis hasil takarirnya dengan cepat. Why? (Kenapa?) Itu dikarenakan kami berusaha menjunjung kualitas dibanding kecepatan hasil rilisan. Kami bukanlah restoran cepat saji, jadi jangan terlalu berharap, bahwa kami akan setara cepat rilisnya dengan fansub sahabat kami. Karena bagi kami, Kualitas > Kuantitas. Kualitas di sini, sebagiannya adalah typeset/tata rias, sebagiannya lagi adalah dialog. Dialog yang mudah diserap, akan lebih enak buat ditonton, kan?
Dikarenakan ketentuan di atas itu juga merepotkan selama beberapa tahun ini, jadinya kami akan coba lebih sederhana. Mengapa? Kekurangan staf sering menjadi masalah umum di pihak kami.
Sistim video hasil sub kami menggunakan full softsub, termasuk typeset juga efek karaoke. Jadi kalian bisa nonton anime RAW-nya tanpa subtitle :v. Mengapa softsub? Itu karena jika terjadi kesalahan, mudah untuk diperbaiki atau dibuat patch.
Untuk bisa memaksimalkan tingkat kepuasan Anda menonton, kami sarankan gunakan K-Lite Codec Pack terbaru, atau MPC-HC disertai CCCP.
Rilisan kami tidak menentu. Kadang bisa full softsub, kadang semi-hard atau bahkan sepenuhnya hardsub.
Kalau ingin minta bokongnya juga silakan. Biasanya tukang rilis suka lupa mencantumkan lampiran file bokong ke postingan.